Friday, March 31, 2017

Ramalan-Ramalan Bill Gates Tentang Industri Teknologi Yang Kini Menjadi Kenyataan


Siapa yang tak kenal Bill Gates, orang nomor satu di perusahaan raksasa Microsoft ini merupakan salah satu orang terkaya di dunia. Selain mengurus bisnis korporasi perangkat lunak Microsoft, Bill Gates juga dikenal sebagai penulis yang telah menghasilkan dan menerbitkan beberapa buku.

Salah satu buku yang ditulis Bill Gates adalah Business @ the Speed of Thought pada tahun 1999. Dalam buku tersebut, pria yang drop out dari Universitas Havard ini meramalkan beberapa hal, terutama berkaitan dengan industri teknologi di masa depan. Dan ternyata beberapa prediksi dan ramalannya saat ini banyak yang telah menjadi kenyataan.

Apa saja ramalan dari Bill Gates terkait industri teknologi yang telah menjadi kenyataan tersebut? Berikut ulasannya.

1. Membandingkan Harga Produk Via Internet


Ramalan Gates pertama yang menjadi kenyataan saat ini adalah banyaknya orang yang akan melihat perbadingan harga lewat internet sebelum mereka benar-benar membeli produknya. Mereka ini adalah netizen yang selalu akan melakukan cross check harga di beberapa toko online untuk mendapatkan pembelian yang menguntungkan dari harga dan kualitas.

Industri teknologi terkait perbandingan harga kini memang kian berkembang. Informasi yang serba lengkap dan mudah diperoleh dari internet inilah yang membuat kegiatan cross check harga ini menjadi kebiasaan di masa kini.

2. Munculnya Beragam Perangkat Pintar


Booming-nya perangkat pintar smartphone yang merupakan hasil inovasi teknologi komputer ini sudah diprediksi Bill Gates jauh-jauh hari sebelumnya. Meski Gates dengan perusahaannya tidak mengawali perintisan smartphone, namun ia telah membuktikan bahwa prediksinya tentang industri teknologi smartphone tepat dan menjadi kenyataan.

Smartphone, tablet, smartwatch atau bahkan sekedar ponsel berfitur dengan koneksi jaringan internet merupakan beberapa perangkat pintar yang kini telah menjadi alat komunikasi yang digunakan banyak orang.

3. Industri Teknologi Keuangan Digital


Prediksi Gates berikutnya yang telah menjadi kenyataan adalah munculnya sistem keuangan digital yang terhubung secara online. Menurut Gates, perkembangan internet yang terus bertumbuh saat itu memang mau tak mau akan juga menyasar sektor perbankan untuk kemudian menciptakan sistem keuangan digital.

Dari hadirnya sistem keuangan digital ini, maka keberadaan uang tunai pun mulai bergeser menjadi uang virtual yang akan sering digunakan dalam transaksi bisnis. Kemunculan paypal adalah bukti konkrit bahwa prediksi Gates tentang sistem keuangan digital adalah benar dan nyata.

4. Munculnya Fenomena Internet of Things


Ramalan internet of things yang booming saat ini menjadi sebuah keyakinan Gates di masa lalu. Menurutnya, segala sesuatunya nanti akan terhubung dengan internet untuk menyesuaikan dengan perkembangan zaman dan memunculkan beragam industri teknologi berbeda.

Beragam perangkat yang terkoneksi dengan internet saat ini seperti gadget, televisi, jam tangan hingga alat transportasi modern sekarang membuktikan bahwa prediksi internet of things dari Gates tak salah.

5. Hadirnya Media Sosial


Dalam bukunya Business @ the Speed of Thought Gates menuliskan bahwa di masa depan akan booming situs pribadi yang dikelola oleh pengguna untuk berbagi dengan teman-teman akan membuat banyak orang terkoneksi. Dan ramalan Gates pada catatannya tersebut kini telah terbukti kebenarannya dengan hadirnya media sosial. Media sosial berupa Facebook, Twitter, merupakan situs pribadi yang dimaksudkan oleh Gates dalam bukunya tersebut.

6. Munculnya Metode Rekrutmen Online


Dengan perkembangan internet yang ada, Gates dahulu juga memprediksi bahwa akan banyak orang-orang yang mencari dan menemukan pekerjaan melalui jaringan online. Dan ternyata hal ini terbukti sekarang saat internet memunculkan fenomena rekrutmen online melalui situs pencarian kerja (job list) dan situs-situs berbasis profesional.

7. Munculnya Berbagai Aplikasi Bisnis


Masih berkaitan dengan intenet, Gates juga meramalkan waktu itu akan bermunculan beragam aplikasi pendukung kegiatan bisnis manusia di masa depan. Menurutnya, beberapa aplikasi yang ada akan mengakomodir sistem kerja sebuah tim atau kelompok yang memudahkan pengerjaan proyek dengan sistem lebih efektif.

Beberapa aplikasi terkait industri teknologi lainnya akan membantu pengusaha dalam diskusi bisnis dan akhirnya menjalin kemitraan. Dan hadirnya ribuan aplikasi bisnis yang ada saat ini membuktikan kebenaran ramalan Gates tersebut.

8. Hadirnya Ruang Diskusi Daring


Ramalan terakhir yang diberikan Bill Gates tentang industri teknologi di masa depan adalah prediksinya tentang munculnya ruang-ruang diskusi daring. Sekarang hampir semua situs yang ada telah memiliki layanan forum yang bisa digunakan oleh pengunjung atau membernya untuk melakukan diskusi dan saling berkomentar. Dari ruang dan tempat inilah mereka kemudian membahas dan bertukar pendapat tantang berbagai hal.

No comments: